Sunday, June 22, 2014

Free Tutorial 23 - Overcast Foot / Sepatu Semi Obras



Senin 23 juni 2014

BSD City - Serpong



Overcast foot biasa juga disebut overlock atau over-edge foot 

Jahitan yang di hasilkan dengan memakai overcast foot ini 
hampir miriiip sekali dengan menggunakan mesin obras 




Overcast foot mempunyai besi melintang pada bagian tengahnya 
sehingga kita haraus memilih setik jahitan yang tidak berhenti di tengah 
karena jarum akan menabrak besi tersebut 

Besi ini akan "membungkus" pinggiran bahan Anda dengan benang

Jadi kita harus memilih setik jahitan 
yang jarumnya bergerak ke kiri dan kekanan 

Anda harus mencoba setik apa yang tersedia di mesin jahit Anda  



Overcast foot ini juga mempunyai besi panjang seperti pedang 
Perhatikan foto di atas 




Gunanya besi panjang ini adalah sebagai 
penuntun pada saat Anda menjahit 

Perhatikan foto diatas 

Letakkan pinggiran bahan tepat di sisi besi panjang 
Anda bisa mulai menjahit dengan perlahan lahan 
Besi ini akan menuntun Anda agar jalannya jahitan tetap lurus 

Mudah yaaaa ....




Ini adalah hasil meng-obras pinggiran bahan dengan 
memakai  overcast foot 
Saya memakai mesin jahit Brother innov-is 35p 
setik yang saya pakai pada foto diatas yang no 8 
dengan lebar jahitan 5 mm




Sedangkan ini,
jenis setiknya saya pakai no 7
pada mesin jahit Brother innov-is 35p. 


Overcast foot ini tidak bisa dipakai pada mesin jahit black head 
karena mesin black head tidak mempunyai jenis jahitan zigzag.


Bagaimana menjahit dengan overcast ? 





1. Pilih jenis setik yang akan Anda gunakan 

Saya memakai setik variasi no 8, 
huruf G pada layar menunjukkan jenis sepatu yang harus di pakai 
yaitu sepatu overcast foot 

Angka 2,5 menunjukkan kerapatan setik 
pada mesin ini bisa di pilih antara 2.5 mm - 4 mm 

Sedangkan angka 5 menunjukkan lebar setik 
yang bisa dipilih antara 2.5 mm - 5 mm
Saya pilih 5 mm




2. Letakkan pinggiran bahan tepat pada sisi besi panjang overcast foot , 
kemudian turunkan sepatu mesin jahit





3. Anda bisa mulai menjahit dengan kecepatan sedang 
Pastikan pinggiran bahan tetap pada sisi besi panjang tadi 

Setelah selesai mengobras, 
pada saat akan menarik bhan dari mesin jahit, 
biasanya kita akan langsung tarik saja, 
bisa ke kanan bisa ke atas 

Tapi dengan overcast foot ini, 
kita harus menarik bahan ke belakang,
 karena ada besi yang melintang tadi 

Jadi bahan harus di bawa kebelakng dulu 
baru bisa putus benang jahit yaaa ...





Naaahh ...  ini hasilnya  
cantiiik yaaa ... 

Perhatikan bagaimana benang akan membungkus 
pinggiran bahan yang di obras 

Sampai disini dulu yaaa.... 
Pertanyaan di bawah akan saya bahas besok lagi 






Dijahit dulu atau di obras dulu yaa .. ?  

Anda bisa menjahit terlebih dahulu baru kemudian di obras 
Perhatikan foto diatas 
Kampuh jahitan saya obras secara bersamaan 


Pada foto ini kampuh jahitan saya obras secara terpisah


   Atau Anda bisa mengobras terlebih dahulu pinggiran bahan 

Perhatikan foto diatas
Kedua pinggiran bahan saya obras secara bersamaan, 
setelah itu baru saya jahit dengan jahitan biasa


Pada foto ini setiap pinggiran bahan saya obras secara terpisah , 
setelah itu saya jahit dengan jahitan biasa, 
hasilnya kampuh bisa dibuka






Anda bisa mendapatkan 33 macam sepatu jahit 

dalam box yang tertata rapi ini dengan harga rp 700.000


Sepatu sepatu ini bisa di pakai di mesin jahit portable Brother,

Janome, Singer, Elna, Butterfly, 

Toyota, Elna , Juki dll

1.  Braiding foot
2.  Fringe foot
3 . 5 hole cording fppt
4.  7 hole cording foot
5.  Edge joining foot
6.  ¼ inch quilting foot
7.  Straight stitch foot

8.  Clear open toe embroidery foot
9.  Round bead foot
10.  Zigzag foot
11.  Cording foot
12.  ¼ inch quilting foot
13.  Pintuck 9 grooves foot
14. Overcast foot

15.  Stitch guide foot
16.  Pintuck 5 grooves foot
17.  Satin stitch foot
18.  Zigzag foot
19. Double welting foot
20.  Invisible zipper foot
21.  Roller foot
22.  Adjustable blind stitch foot
23.  Applique foot
24.  Open toe foot
25.  Darning foot
26. Gathering foot
27. Narrow hemmer foot
28. Round hemmer foot

29.  Darning foot
30.  Adjustable bias binder foot
31.  Knit foot
32.  Adjustable zipper foot



Untuk pembelian bisa sms / wasap ke 081386499923




I love Mondaaayyyy ......




Tatiana Vidi Sulastoro

No comments:

Post a Comment